SCORE's ASSIGNMENT #1: Let me interview you, senior :)


Apa program unggulan yang di usung oleh seksi pendidikan dan profesi?
Untuk tahun ini, program-program Pendpro dikembangkan agar lebih masif dan mengenai sasaran, kami siasati tujuan itu dengan proker-proker kecil sebagai berikut:
  • Dorlands (Sharing Co-Ass) – diadakan
  • Bioscope (lomba untuk siswa-siswi SMA) – semula sasarannya hanya siswa se Jawa Barat, sekarang meluas ke Jawa, Bali, dan Lampung
  • Carotid (Informasi keprofesian) – temanya lebih spesifik, yaitu pasion dan karir
  • Untuk proker lain, kami memperbaiki yang sebelumnya masih belum sempurna (SKDI, visit RSHS, alur keprofesian, dll)
  • Memperingati hari pendidikan dengan memberikan apresiasi kepada dosen

Program unggulan tahun ini: Bioscope, Peer Education, Carotid, serta membantu menyalurkan informasi beasiswa dan exchange (merangkap fungsi kesejahteraan mahasiswa).
Tujuan Pendpro tahun ini adalah memasifkan gerakan dan mencerdaskan.

Apa saja masalah yang di hadapi untuk tahun kepengurusan akang?
Eksternal:
  • Timeline banyak bentrok dengan seksi/UKM lain. Hal ini disebabkan oleh tidak adanya mubes dengan seksi lain, sehingga kita tidak bisa berkoordinasi mengenai tanggal penyelenggaraan acara 
  •  Hubungan dengan dekanat yang kurang lancar. Terkadang informasi dari dekanat kurang jelas, dampaknya bisa kita lihat ketika ada training akademik, acara berlangsung dengan minimnya koordinasi
 Internal:
  • Terbatasnya SDM. SDM yang kita miliki bagus-bagus sekali, kontributif dan idenya cemerlang. Akan tetapi, keterbatasan jumlah membuat kita kurang bisa merealisasikan semua tujuan yang sudah dibuat.
  • Konsentrasi SDM terpecah. Keaktifan pada beberapa organisasi sangat dimaklumi, karena hal tersebut merupakan tahap pengembangan diri. Akan tetapi, hal ini jika tidak di atur dengan baik, maka akibatnya konsentrasi SDM terpecah. Yang seharusnya ketika rapat datang, nah ini jadi nggak datang.

Apa harapan akang untuk Pendpro yang akan datang?
Tentunya harapan saya, Pendpro menjadi lebih baik. Tujuan kita harus tercapai dengan memberikan kontribusi, memenuhi kebutuhan akademik mahasiswa FK Unpad. Agar tidak hanya kemahasiswaan kita saja yang bagus, tetapi akademik juga. Kiprah kita di antara FK-FK lain harus tetap berkibar baik secara kemahasiswaan maupun akademik. Untuk tahun kemarin, rupanya pada beberapa ajang kompetisi kita belum bisa maksimal. Hal itu merupakan peringatan, bahwa sumber daya manusia yang berupa mahasiswa yang cerdas dan pintar jangan hanya ‘disimpan’ di dalam FK Unpad saja, tetapi harus kita trigger untuk keluar dan membuktikan jiwa semangat kompetisinya.
Selain pada bidang akademik, kita juga harus melebarkan sayap untuk berhubungan dengan alumni dan dekanat dengan lebih baik, mereka adalah orang tua dan kakak kita yang sudah sepatutnya kita teladani. Sehingga, pendekatan dan silaturahmi kepada mereka adalah salah satu cara untuk sharing dan mencari inspirasi untuk perubahan yang lebih baik.

Comments